Python Operator - Comparison

Reno Iqbalsah

21/03/2023

Bagian ini memembahas tentang operator pembanding (comparison operators) dalam bahasa pemrograman Python

Operator pembanding (comparison operators) digunakan untuk membandingkan dua nilai, apakah sama, lebih besar, lebih kecil, dan sebagainya. Comparison operators akan selalu menghasilkan boolean atau bool sebagai outputnya.

Daftar Comparison Operators dalam Python

OperatorNamaContoh Penggunaan
==Sama denganx == y
!=Tidak sama denganx != y
>Lebih besar darix > y
<Lebih kecal darix < y
>=Lebih besar atau sama denganx >= y
<=Lebih kecil atau sama denganx <= y

Penggunaan Comparison Operators

Comparison Operators == berbeda dengan operator =. Operator = (satu karakter sama dengan) digunakan untuk menetapkan nilai dari suatu variabel, sedangkan== digunakan untuk membandingkan dua buah nilai.

    
print(5 == 6) # output: False print(6 == 6.0) # output: True print(6 = 6.0) # SyntaxError

Data numerik dengan nilai yang sama akan menghasilkan True, baik berupa int, float, atau gabungan keduanya, seperti dilihat dalam kode di atas. Sedangkan apabila string dibandingkan dengan angka numerik menggunakan operator ==, akan selalu menghasilkan False.

Sedangkan untuk data boolean (bool), True setara dengan angka 1, dan False setara dengan angka 0.

    
print(5 == "5") # output: False print(6 == True) # output: False print(1 == True) # output: True print(0 == False) # output: True

Untuk comparison operators selain ==, yaitu >, <, >=, <= dapat digunakan untuk membandingkan:

Apabila kita membandingkan string dengan tipe data lain, maka akan menghasilkan TypeError, sehingga kode tidak akan berjalan.

    
print(5 >= 6.0) # output: False print(6 >= True) # output: True print(1 >= True) # output: True print(0 < "False") # output: TypeError

Untuk komparasi string, berikut urutan dari yang terkecil hingga terbesar:

whitespacepuctuation (tanda baca)angkahuruf kapitalhuruf kecil

Berlaku juga urutan di mana az adalah urutan dari terkecil ke terbesar, baik huruf kapital maupun huruf kecil.

    
print("a" > "A") # output: True print("6" > "!") # output: True print("c" >= "a") # output: True

Lalu apa gunanya membandingkan huruf lebih besar atau lebih kecil? Tentu saja ini akan sangat berguna ketika kita mengurutkan (sorting) data dalam bentuk teks, kita dapat mengurutkan secara ascending maupun descending dengan membandingkan besar kecilnya “nilai” dari huruf.